Berita  

Masa Jabatan Pj Bupati Probolinggo Usai, Ugas Irwanto Beri Pesan Menyentuh

 

Probolinggo,DMTVmalang.com Masa jabatan Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto, resmi berakhir. Menjelang pelantikan Bupati terpilih Gus Haris dan Wakil Bupati Ra Fahmi, Ugas menyampaikan rasa syukur dan sejumlah pesan penting bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo.

Dalam kesempatan tersebut, Ugas Irwanto menegaskan bahwa proses transisi kepemimpinan di Kabupaten Probolinggo berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif. Dirinya juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam menjaga stabilitas daerah selama masa transisi.

“Alhamdulillah, akhirnya pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih dapat dilaksanakan. Saya merasa bangga bisa turut andil dalam proses Pilkada 2024 sehingga berjalan sukses dan tertib,” ujar Ugas

Ugas menambahkan, sebagai Pj Bupati, tugas utamanya adalah memastikan proses pengantaran kepemimpinan baru berjalan sesuai harapan. Ia berharap di bawah kepemimpinan Gus Haris dan Ra Fahmi, Kabupaten Probolinggo akan semakin maju dan sejahtera.

“Saya yakin, dengan kapasitas dan pengalaman yang dimiliki oleh Gus Haris dan Ra Fahmi, Kabupaten Probolinggo akan semakin berkembang dan masyarakatnya semakin sejahtera,” tuturnya.

Selama masa jabatannya, Ugas juga berfokus pada peningkatan pelayanan publik serta menjaga keharmonisan di tengah masyarakat. Ia berharap program-program yang telah dirintisnya dapat dilanjutkan dan ditingkatkan oleh pemerintahan baru.

“Saya berterima kasih kepada seluruh masyarakat, jajaran pemerintah daerah, dan semua pihak yang telah mendukung selama saya menjalankan amanah sebagai Pj Bupati. Semoga sinergi yang sudah terbangun dapat terus terjaga demi kemajuan Kabupaten Probolinggo,” pungkasnya.

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Probolinggo dijadwalkan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari tahun 2025. Masyarakat pun menyambut momentum ini dengan penuh harapan akan terciptanya pembangunan yang lebih baik di masa mendatang. Gus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *