Kecelakaan Maut Kembali di Perak Kabupaten Jombang

Jombang,- DMtvmalang.com: Kecelakaan di Jombang kembali terjadi di jalan raya Desa Kalangsemanding Kecamatan Perak Kabupaten Jombang.(20/10/24) minggu sore.

Setelah mendapat laporan dari warga, petugas dari Satlantas Polres Jombang langsung datang ke lokasi dan melakukan penanganan.
Ipda Siswanto, Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang menjelaskan, peristiwa kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan.

Diantaranya adalah Bus Sugeng Rahayu nopol W 7482 UP, yang dikemudikan oleh Septian Dwi Saputro (32) warga Jemur Wonosari Kecamatan Wonocolo Surabaya, mobil Avansa nopol AG 1874 XA yang dikemudikan Misradi (59) warga beran Kecamatan Ngawi Kabupaten Ngawi, dan truk colt diesel nopol AB 8605 FC yang dikemudikan Ahyad Dwi Tunggal (38) warga Desa Sendangtirto Kecamatan Berbah Kabupaten Sleman.
Untuk penyebab kecelakaan, menurut Ipda Siswanto, masih dalam proses penyelidikan.

Setelah melakukan olah TKP, petugas masih melakukan pemeriksaan untuk mengumpulkan keterangan dari para saksi.

Muhammad, salah seorang warga yang berada di lokasi menduga, peristiwa kecelakaan ini terjadi akibat pengemudi bus yang ugal-ugalan.

Awalnya, Bus Sugeng Rahayu melaju dengan kecepatan tinggi dari Nganjuk ke arah Jombang.

Saat tiba di lokasi, bus tersebut hendak mendahului kendaraan di depannya.
Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan ada mobil avansa yang berjalan beriringan dengan truk colt diesel.

Meski jaraknya sudah sangat dekat, bus Sugeng Rahayu tetap memaksa menyalib sehingga menyerempet mobil avansa dan menabrak truk colt diesel yang melaju dari arah berlawanan tersebut..

Akibatnya, bagian depan kedua kendaraan ringsek.
Sopir bus yang menderita luka ringan langsung dilarikan ke RSUD Jombang untuk mendapat penanganan medis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *